December 17, 2015

Peralatan Atau Alat-Alat Yang Dibutuhkan Untuk Membuat Jaringan Wireless


Peralatan Atau Alat-Alat Yang Dibutuhkan Untuk Membuat Jaringan Wireless

Posting ini didapatkan dari  pengalaman yang saya alami selama saya sekolah karena saya sekolah dibidang keahlian teknik komputer dan jaringan saya di ajarkan untuk membuat jaringan wireless jaringan wireless adalah jaringan tanpa kabel atau di sebut nircable yang memanfaatkan peralatan elektronik untuk bertukar data melalui jaringan komputer tanpa kabel.

Jaman memang semakin cangggih jaringan nircable atau jaringan tanpa kabel memang sudah ada sejak dulu seperti inframerah, Bluetooth, Namun saat ini sudah semakin berkembang menjadi Jaringan Wireless atau wi-fi  jaringan tersebut sudah di gunakan untuk berbagai fasilitas seperti Kantor ,Ruma Sakit, Perusahan, Sekolah dan fasilitas lain nya perusahaan mempergunakan alat tersebut untuk share jaringan internet, share file dan data,

Jaringan Wireless atau wi-fi bukan hanya di gunakan untuk membagi File, Internet, Data saja bahkan juga sudah di gunakan berbagai perangkat seperti Mouse Tanpa Kebel, Airphone Tanpa kebel, dan perangkat tanpa kabel lain nya.

Kekurangan Dan Kelebihan Jaringan Wireless/Wi-Fi:


Kekurangan Jaringan Wi-Fi:

  1. Cuaca 
    Terkadang cuaca mempengaruhi kualitas sinyal apalagi untuk jaringan Wireless yang jarak jauh contoh nya Hujan Angin itu akan sagat mempengaruhi kualitas sinyal. akan tetapi untuk jaman yang sudah canggih ini ada juga perangkat yang tahan cuaca jadi tergantung perangkat yang digunakan.
    Cara Menghindari Perangkat Jaringan Wireless Dari Petir
    untuk terhindar dari petir anda memerlukan perangkat tambahan yaitu Lightning Arrester Dengan alat ini perankat nircable anda akan terhindar dari petir apalagi jika perangkat jaringan wireless anda di pancarkan melaui Tower.
  2. Perangkat yang digunakan mahal dibandingkan menggunakan kabel
    Memang jika di bandingkan dengan dengan perangkat kabel jaringan Wireless/wifi ini lebih mahal namun dengan menggunakan jaringan ini lebih mudah dan praktis.
  3. Gampang terkena hacker atau penyadapan dibandingkan menggunakan kabel
    Walaupun kita sudah memasang password pada jaringan kita namun seorang hacker kerap kali bisa membobolnya akan tetapi tergantung perangkat yang kita gunakan juga.

    Tips Agar Tidak Gampang di Bobol
    ➤ Sering - seringlah memperhatikan lalulintas jaringan
    ➤ Pasang Firewaall, atau antivirus untuk memperkuat jaringan anda
    ➤ Matikan Wpa atau securty cadangan pada perangkat jaringan anda kenapa kita harus mematikan nya karena seorang hacker bisa memanfaat kan Wpa tersebut dan menjadi jalan untuk bisa masuk ke jaringan anda
  4. Koneksi lebih lambat dibandingkan kabel
    Jika di bandingkan dengan kabel koneksi nya memang lebih cepat kabel.

Kelebihan Jaringan WiFi:
  1. Biaya pemeliharaan lebih murah dibanding kabel
    Biaya pemeliharaan untuk jaringan tanpa kabel ini memang labih murah karena jika di bandingkan dengan kabel kerusakan pada jaringan wireless ini lebih jarang di bandingkan jaringan kabel
  2. Pembangunan cepat
    Pembangunan lebih cepat karena kita tidak usah tarik kabel kesana kemari cukup memasangkan perangkat nya saja dan sedikit settingan suadah jadi
  3. Mudah dikembangkan
    Untuk pengembangan jaringantanpa kabel ini lebih mudah di badingkan jaringan kabel 
  4. Insfratuktur berdimensi kecil
    Insfratuktur berdimensi kecil dan tidak ada banyak kabel pada ruangan komputer anda
  5. Berbagi file lebih mudah
    Lebih mudah karena cukup kita terkoneksi dalam satu jaringan saja kita sidah bisa berbagi data atau file dengan mudah

Peralatan Atau Alat-Alat Yang Dibutuhkan Untuk Membuat Jaringan Wireless:

Perangkat - Perangkat wireless memang begitu banyak apa lagi seiring perkembangan jaman ini perangkat wirelesss semakin berkembang banyak akan tetapi saya akan membahas inti dari perangkat perangkat yang di butuhkan untuk membangun sebuah jaringan tanpa kabel.

1.Acess Point

Perangkat ini paling umum untuk di gunakan membagi sebuah jaringan internet seperti gedung, sekolahan, kantor, apartemen, cafe- cafe dan berbagai fasilitas lain nya namun Acess Poin bukan hanya bisa di gunakan untuk membagi jaringan internet saja namun bisa juga membagi file dan data.

jika anda sudah mengetahui Hub/Switch di jaringan lokal acess point kita bisa diibaratkan seperti itu, yang bertindak untuk menghubungkan jaringan lokal dengan jaringan wireless/nirkabel para client/tetangga anda, di access point inilah koneksi internet dari tempat anda dipancarkan atau dikirim melalui gelombang radio, ukuran kekuatan sinyal juga mempengaruhi area coverage yang akan dijangkau, semakin tinggi kekuatan sinyal (ukurannya dalam satuan dBm atau mW) semakin luas jangkauannya.

2. Antena Omni

Jika anda pernah melihat perangkat yang panjang seperti pedang stars wars di sebuah tiang ata three anggle itu adalah antena omni yang berfungsi untuk memperluas coverage area hingga beberapa Kilometer,Jadi kegunaan Atema Omni adalah untuk memperluas jaringan Wireless Atau Wi-Fi anda memerlukan antena omni eksternalini, meski ketika anda membeli access point sudah dilengkapi antena omni, namun acess point hanya memancarkan  3-5dB, saja.

Untuk memperluas pancaran access point atau perangkat nircable lain nya anda memerlukan antena Omni eksternalini, yang rata-rata  bisa memancarkan dengan kekuatan berkekuatan 15dB. Antena Omni ini memiliki pancaran atau radiasi 360 derajat, jadi cocok bisa menjangkau client dari arah mana saja. dan arah yang jauh apa lagi jika di sandingkan dengan acess point outdoor.

3. Kabel Pigtail/Kabel Jumper

Cara menghubungkan Antena Omni dengan Acess Point andalah dengan menggunakan kabel Pigtail atau Kable Jumper sangat di perlukan diperlukan untuk menghubungkan antara antena omni dengan dengan access point, panjang maksimal yang diperlukan untuk menghubungkan nya tidak ush terlalu panjang hanya cukup 1 meter, daja karena selebih dari itu anda akan mengalami degradasi sinyal (loss dB).

Pada kedua ujung kabel terdapat konektor dimana type konektor disesuaikan dengan konektor yang melekat pada access point anda. karena kabel pigtail atau kabel jumper ini hanya maksimal satu meter saja jadi saya saran kan acces point yang di gunakan acess point outdoor saja karena acesspoint outdor tahan panas dan tahan hujan bisa di bilang tahan cuaca.

4. POE (Power Over Ethernet)

Jika anda membeli acess point outdoor anda akan medapatkan 1 POE geratis kegunaan dari POE atau Powe Over Ethernet adalah agar kabel listrik tidak dinaikkan ke atas untuk “menghidupkan” access point maka anda memerlukan alat “POE” ini yang fungsinya menyalurkan arus listrik melalui kabel ethernet atau kabel UTP/STP, dengan alat ini maka anda tidak perlu repot-repot lagi mengulur kabel listrik ke atas tower, lebih praktis dan hemat.

5. Kabel UTP/STP

Meski kita sedang membahas perangkat Jaringan Wireless akantetapi kabel ini cukup dibutuhkan untuk melengkapi jaringan nircable, peranan kabel juga diperlukan, kabel UTP/STP ini diperlukan untuk menghubungkan antara access point dengan jaringan kabel pada LAN lokal anda, jadi di bawah dia bisa ditancapkan ke komputer Gateway/Router atau ke Hub/Switch, pilihlah kabel UTP/STP yang berkualitas baik guna meningkatkan kualitas arus listrik yang dilewatkan melalui POE.

6. Penangkal Petir (Lightning Arrester)

Seperti yang sudah saya bahas dari penjelasan Kekurangan Dari Perangkat Wifi atau Wireless perangkat ini berperan  sebagai pengaman dari petir maka anda memerlukan alat ini yang berfungsi menyalurkan kelebihan beban listrik saat petir menyambar ke kabel atau perangkat anda pembumian (grounding), komponen ini dipasang pada kabel jumper antara perangkat access point dengan antena eksternal. Grounding untuk penangkal petir umumnya ditanam dengan batang tembaga hingga kedalaman beberapa meter sampai mencapai sumber air.
ingat grounding yang kurang baik akan menyebabkan perangkat wireless atau wifi anda tetap rentan terhadap serangan petir.

7. Tower

Guna mendapatkan jangkauan area coverage yang maksimal, anda perlu menaikkan antena omni eksternal ke tempat yang tinggi salah satu solusi nya adalah yaitu memasang Tower agar client WLAN anda bisa menangkap sinyal radio anda dengan baik. selain itu tower juga bisa berfungsi untuk menangkap sinya wifi jarak jauh.


PERANGKAT CLIENT WLAN :

Pada sisi client, untuk menangkap sinyal wifi atau wireless jarak jauh anda bisa menggunajan “antena omni” maka perangkat client sbb : Untuk Client yang jaraknya dari tempat pemancar kurang dari 1 KM, lebih ekonomis jika menggunakan wajan bolic apa itu wajan bolic lain kali saya akan membahas apa itu wajan bolic beserta penjelasan nya.

Jarak 0-1 KM, pakailah wajan bolic lebih ekonomis
Jarak 1-2 KM, Akses poin merk Edimax/Minitar/Linksys, antenanya anda bisa pakai Yagi atau Backfire
Jarak 2-3 KM, Akses poin merk Edimax/Minitar/Linksys, antena Grid 24db
Jarak 3-10 KM. Akses poin merk Senao SL2611/Mikrotik, antena Grid 24db
Jarak 10 KM lebih, Akses poin merk Senao ECCB3220/Mikrotik, antena Grid 24db


Baca juga:

demikian lah peralatan yang dibutuhkan untuk membuat jaringan wireless mohon maap jika ada kesalahan menulis atau hal-hal yang menyinggung semoga bermanfaat 😁

Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar Yang Anda Sukai

No comments

Silahkan Komentar Di Bawah
EmoticonEmoticon